Halaman

  • Mensos Bersama Rombongan Baru Tiba Di Kampung Basman.
  • Praktek Lapangan.
  • Tebu Rawa Yang Sering Menutup Jalaur Trasportasi Menuju Distrik Senggo.
  • Mensos Melihat Secara Langsung Rumah Pohon.

Rabu, 22 Juni 2016

Kerukunan Umat Beragama Di Mappi Sangat Baik



Kerukunan umat beragama di kabupaten mappi ini sampai dengan sekarang sejak saya di lantik sebagai wakil Bupati Kabupaten Mappi pada tanggal 14 desember 2006 sampai dengan selesei jabatan wakil bupati dan menjadi bupati pada tanggal 12 februari 2012 sampai sekarang ini yang tinggal 8 bulan lagi masajabatan saya pada tanggal 9 februari nanti, saya melihat dan yang sudah berjalan selama mini kehidupan umat beragama di kabupaten mappi sangatlah baik, kundusif dan aman, artinya bahwa kehidupan umat beragama ini saya melihat bahwa semua orang  yang sebagai umat di daerah ini mulai dari umat kristiani, islam, hindu dan budha tidak pernah ada gesekan, tidak pernah ada konflik yang berkaitan dengan masalah Agama khususnya di kabupaten mappi.

Hal tersebut disampaikan Bupati mappi stefanus Kaisma, Kemarin diruang kerjanya Bupati menjelaskan Kondisi ini saya selalu menghimbau kepada semua masyarakat, semua warga dan semua orang yang ada di kabupaten mappi ini, terutama umat beragama agar mempertahankan kondisi yang sudah ada ini sejak saya dilantik sebagai wakil bupati, walaupun itu tetap menjadi kewenangan bupati pada waktu itu, tetapi tidak terlepas dari itu adalah tanggung jawab kita bersama, saya selalu menghimbau pada semua orang yang ada di sini, apalagi saya sebagai seorang putra asli kabupaten mappi. Itu merupakan tanggung jawab moril yang cukup besar bagi saya tukas bupati

apa bila suatu daerah itu terjadi konflik yang berkaitan dengan berbagai macam persoalan apalagi yang berkaitan dengan kehidupan beragama menurut saya pribadi itu merupakan perbuatan yang tidak terpuji bahkan kita akan malu sendiri. Oleh karena itu sejak itu sampai dengan sekarang saya sebagai bupati kami akan selalu mempertahankan kerukunan umat beragama di kabupaten mappi.
Oleh karena masyarakat yang ada di sini baik itu umat kristiani, muslim, hindu dan budha selalu menjaga kekompakan mereka merasa berttangungjawab atas pribadi masing-masing kelompok bahkan organisasi-organisasi pemerintah sehingga kita menjaga kondisi ini sampai dengan hari ini menjadi tanggung jawab kita semua. 

Sehingga saya berharap kepada masyarakat semua yang ada di kabupaten mappi, apalagi menjelang pemilu kada yang akan datang ini, pada konteks ini saya menghimbau kepada semua orang yang ada di kabupaten mappi agar menjaga semua hal-hal yang dipridiksi akan menjadi potensi konflik terutama masalah agama. Dan siapapun orang tidak mau tempat itu bergejolak bahkan sampai dengan mengakibatkan korban jiwa. Sehingga himbauan saya kepada semua orang yang berada di kabupaten mappi untuk sama sama kita menjaga, mengendalikan diri untuk terhindar dari hal-hal yang akan muncul yang berakibat tidak bagus bagi kehidupan bermasyarakat. Karena agama mengajarkan kehidupan seseorang atupun masyarakat umat ciptaan tuhan harus hidup baik apa adanya saling menghargai satu dengan yang lainya. Dan yang lebih penting dan positif adalah mari kita memberikan kontribusi dan pikiran yang positif untuk orang lain baik itu di bidang agama, bidang pemerintahan dan bidang lainya dan itu yang menjadi harapan kita semua. Saya yakin dan percaya bahwa semua orang yang berada di kabupaten mappi baik itu umat kristiyani, umat muslim, umat hindu maupun budaha akan selalu menjaga kerukunan umat beragama.

Yang terahir saya bupati mappi mewakili pemerintah daerah dan masyarakat kabupaten mappi mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa 1 Ramadhan 1437 H untuk umat islam yang berada di kabupaten mappi semoga tuhan memberkati kita semua dan kabupaten mappi tetap aman tertip sesuai dengan moto kita usubi yaho kuda tako bayaman damai bersehati dan saling melayani.

   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar