Halaman

  • Mensos Bersama Rombongan Baru Tiba Di Kampung Basman.
  • Praktek Lapangan.
  • Tebu Rawa Yang Sering Menutup Jalaur Trasportasi Menuju Distrik Senggo.
  • Mensos Melihat Secara Langsung Rumah Pohon.

Selasa, 20 Februari 2018

BAPEDA MAPPI GELAR PELATIHAN e-PLANING (SIM-PPD)


Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Mappi Senin 19 Januari 2018 mengadakan kegiatan Pelatihan Sistem Informasi Manajemen Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Mappi (SIM-PPD) Dalam rangka persiapan Launching e-Planing Kabupaten Mappi, kegiatan yang dilaksanakan di Gendauri dibuka oleh Plh Sekda Mappi Drs. Simon Siwoya.

Dalam sambutanya Plh Sekda Mappi Drs. Simon Siwoya Mengatakan Sesuai amanat undang undang no 25 tahun 24 tentang system perencanaan pembangunan Nasional bahwa setiap Pemerintah Daerah berkewajiban untuk menyusun Perencanaan Pembangunan di Daerah yang dituangkan dalam bentuk RPJMD, RPJMD, Rentra dan renja SKPD  serta RKPD.

Sesuai arahan dalam Undang-undang 23 tahun 2014 tentang pemerintah Daerah bahwa proses perencanaan pembangunan harus mulai dilaksanakan dengan berbasis elektronik. Penerapan berbasis digital diharapkan dapat mempercepat proses perencanaan tanpa harus terhambat oleh factor geografis jarak yang jauh, dari kabupaten mappi ke Provinsi ataupun ke Pusat.

Lebih lanjut di jelaskan PENERAPAN E-Planing diharapkan mampu menyampaikan aspirasi dari tingkat masyarakat di Kampung dan distrik sampai ketingkat Kabupaten, tingkat provinsi, bahkan sampai dengan tingkat Pusat.

Oleh karena itu, pemerintah kabupaten mappi membangun Sistem Informasi dan Manajemen Perencanaan Pembangunan Daerah (yang disingkat dengan SIM_PPD)sebagai sarana yang mendukung terwujudnya harapan tersebut, SIM-PPD waktu sekarang ini akan menjadi wadahbagi terlaksanaya dua proses dalam perencanaan yaitu e-Planning dan e-Budgeting.

Penjelasan lebihlanjut tentang pengertian tehnisnya akan disampaikan oleh tim pelatih. Namun pada dasarnya SIM-PPD ini dimaksudkan untuk mendukung terlaksanakanya kebijakan pembangunan Kebupaten Mappi secara lebih bai, sistematis dan terencana, sehingga mampu memberikan hasil dan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat di kabupaten mappi.

Kami berharap bahwa seluruh peserta pelatihan E-planing dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik dan sunguh-sungguh, sehingga proses perencanaan pembangunan di Kabupaten Mappi akan dapat terencana secara sistematis dan tepat waktu.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar