Halaman

  • Mensos Bersama Rombongan Baru Tiba Di Kampung Basman.
  • Praktek Lapangan.
  • Tebu Rawa Yang Sering Menutup Jalaur Trasportasi Menuju Distrik Senggo.
  • Mensos Melihat Secara Langsung Rumah Pohon.

Kamis, 21 Maret 2019

KAPOLRES MAPPI MEMIMPIN APEL GELAR PASUKAN MANTAP BARATA - 2018




MAPPI – Kapolres Mappi AKBP  I Gusti Agung Dhana Aryawan, SIK, MIK Jum’at 22 Maret 2019 memimpin Apel Gelar Pasukan OPS Mantap Brata Matoa – 2018, apel tersebut digelar dalam rangka Pengecekan Pasukan PAM Kampanye dan PAM menjelang pemungutan suara di wilayah hukum Polres Mappi.

Apel Gelar Pasukan yang dilaksanakan di lapangan Apel Polres Mappi, diikuti anggota Polres Mappi, anggota Koramil Obaa, Satuan Polisi Pamong Praja, Dinas Perhubungan, BPBD Mappi, Anggota Rafi dan Linmas. Apel gelar pasukan juga dihadiri Wakil Bupati Mappi, Anggota DPRD Mappi, Ketua KPUD Mappi, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan perwakilan dari Partai Politik.

Sambutan tertulis Menteri Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Republik Indonesia Wiranto yang dibacakan Kapolres Mappi AKBP I Gusti Agung Dhana Aryawan, SIK, MIK mengatakan pemilu serentak tahun 2019 merupakan pesta demokrasi Indonesia yang akan menjadi tonggak sejarah karena akan dilaksanakan secara serentak yakni lima jenis pemilihan yang akan dilaksanakan secara bersamaan.

Pemilu serentak kali ini akan menjadikan warisan atau kebanggaan, sekaligus menjadi sorotan Dunia Internasional terkait apakah Bangsa Indonesia mampu melaksanakan Konsolidasi Politik dengan demoktaris dan berintegritas, dalam rangka pemilihan Nasionalnya.

Sukses atau tidak suksesnya perhelatan Demokrasi ini sangat tergantung kepada semua pihak yang terlibat baik secara langsung, maupun tidak langsung. Bila saja anggota Partai Politik yang dituntut untuk taat dan patuh pada ketentuan yang ada, akan tetapi pihak penyelenggara pemilu yaitu KPU, Bawaslu wajib hukumnya menunjukan kinerja yang obyektif dan transparan.

Tidak ketinggalan pula fungsi Polri dan TNI yang berada di luar lingkup penyelengara pemilu akan tetapi sangat menentukan suksesnya keberlangsungan pemilu yang dilaksanakan secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil.

Pemilu serentak tahun 2019 merupakan kesempatan berharga bagi Rakyat Indonesia untuk memilih calon anggota legislatif yang akan memperjuangkan aspirasi Rakyat dan sekaligus sarana untuk memilih pimpinan Nasional guna mewujudkan cita-cita nasional Bangsa Indonesia.
Melihat konteks pelaksanaan Pemilu tersebut, sedapat mungkin opini kita semua diarahkan bahwa ajang ini bukan untuk membenturkan satu pihak dengan pihak yang lain, atau ajang konflik antara kubu yang satu dengan kubu yang lain, namun sejatinya pemilu serentak tahun 2019 adalah memilih pemimpin dan bukan mengadu pemimpin, momen ini harus menjadi ajang unjuk kompetensi, unjuk program dan unjuk kapabilitas untuk mendapat kepercayaan rakyat yang akan memilih menjadi Pimpinan Nasional

Untuk itu saya berharap kepada prajurit TNI, Polri dan komponen masyarakat yang dilibatkan agar melaksanakan tugas ini dengan penuh dedikasi dan rasa tanggung jawab, karena bagi prajurit Bayangkara melaksanakan tugas Negara adalah kehormatan yang tidak ternilai harganya.
Dalam melaksanakan pengamanan pemilu serentak 2019 agar seluruh prajurit TNI, Polri yang terlibat memedomani seluruh prosedur yang berlaku sehingga tindakan-tindakan yang dilakukan senantiasa terukur sesuai dengan aturan hukum.

Saya meyakini bahwa unsur babinsa dan unsur babinkantibmas serta perangkat Pemerintah pada seterata desa, kelurahan sangat menguasai situasi wilayahnya, dengan bekal ini, diharapkan saudara-saudara mampu menjaga stabilitas keamanan dalam penyelengaraan pemilu serentak tahun 2019.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar