Halaman

  • Mensos Bersama Rombongan Baru Tiba Di Kampung Basman.
  • Praktek Lapangan.
  • Tebu Rawa Yang Sering Menutup Jalaur Trasportasi Menuju Distrik Senggo.
  • Mensos Melihat Secara Langsung Rumah Pohon.

Senin, 26 Maret 2012

SAMBUTAN WAKIL BUPATI SAAT PERESMIAN GEDUNG BADAN PUSAT STATISTIK KABUPATEN MAPPI

MAPPI – Gedung badan pusat statistik (BPS) yang terletak di poros jalan Agham kilo 5 Kepi Kabupaten Mappi, sabtu 24 maret 2011 secara resmi diresmikan oleh Kepala Kantor BPS Propinsi Papua Ir. J.A Djarot soetanto. MM, bangunan yang menghabiskan dana sebesar Rp. 1.946.646.000,-  terletak di sebelah dinas perindustrian, perdagangan dan koperasi (disperindakop) Kabupaten Mappi.

Dalam sambutannya Wakil Bupati Kabupaten Mappi Ir. Benyamin ngali mengatakan bahwa BPS memegang peran penting dalam perencanaan pembangunan utamanya dalam pemerintah kabupaten mappi ini sangat dirasakan karena tanpa data-data itu kita melakukan perencanaan pembangunan rasanya agak sulit, karena melaksanakan pembangunan nasional harus dilandasi oleh suatu data yang akurat, sehingga pada kesempatan ini pemerintah kabupaten mappi mengucapkan terimakasih kepada seluruh jajaran BPS yang ada di kabupaten mappi dan BPS propinsi yang telah menghadirkan bangunan yang menurut penjelasan tadi prototain seluruh indonesia. Namun untuk kita di kabupaten mappi bangunan ini bisa dikatakan cukup Megah kalau di pandang dari luar. Mudah-mudah kedepan seperti yang kita dengar tadi bahwa dengan 13 orang yang bekerja di kantor BPS mappi bisa melayani seluruh masyarakat di kabupaten mappi dengan baik.

Kita tau bahwa pegawai negeri itu adalah abdi negara dan abdi masyarakat oleh sebab itu selaku pemerintah kami berpesan khusus kepada BPS agar apa yang ada ini lebih di tingkatkan lagi dan lebih akurat lagi sehingga pembangunan kedepan bisa dilihat dari data-data yang ada di BPS sehingga kita tahu apa yang kita kerjakan, apa yang perlu kita tambahkan  dan apa yang telah kita kerjakan. Dan diharapkan dinas-dinas di kabupaten mappi ini bisa memedomani dalam perencanaan melalui data yang di ambil dari BPS.

Beliau mengharapkan apa yang kita lihat sekarang ini  menjadi berkat bagi kita semua sehingga didalam melaksanakan tugas-tugas kita, kita bisa tenang mengerjakan sesuatu dan menghasilkan yang lebih baik untuk daerah ini.(DOUGLAS HUMAS DAN PDE SETDA MAPPI)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar