MAPPI – Untuk meningkatkan pemahaman dan
pengetahuan tentang HIV/AIDS Bagi penyuluh-penyuluh dan kelompok-kelompok
peduli AIDS di Kabupaten Mappi, KPA Kabupaten Mappi Selasa 18 Desember 2012 mengadakan
kegiatan Pelatihan Penyegaran HIV – AIDS Bagi Kelompok Peduli HIV Di Kabupaten
Mappi, kegiatan yang di laksanakan di sekretariat KPA Mappi di buka langsung
oleh Wakil Bupati Mappi Ir. Benjamin Ngali, Kegiatan yang di laksanakan selama
1 hari di ikuti sebanyak 20 orang dari kelompok peduli HIV-AIDS di Kabupaten Mappi.
Dalam sambutannya Wakil Bupati Mappi
Ir Benjamin Ngali Mengatakan mengapa pemerintah vocus pada kegiatan terkait
penyuluhan maupun seminar terhadap HIV/AIDS, Karena ini kalau di biarkan akan
terjadi pemusnahan dan khusus untuk yang hadir disini diharapkan bisa menjadi
corong untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat dan lingkungannya, jangan
sampai pemuda pemuda kita yang notabenya fisiknya bagus tapi tidak sehat
akhirnya apabila mereka mau masuk Akpol maupun Akmil mereka tidak lulus karena
mereka kelihatanya sehat tetapi ternyata ada penyakit yang kita sendiri tidak
tahu.
Wakil Bupati melanjutkan karena
di pundak para peserta inilah di letakkan tanggung jawab yang besar dalam
menyelamatkan masyarakat kita dari penyakit yang tidak bisa terobati ini, dan
khusus untuk anak-anak asli Mappi harus bisa mensosialisasikan tentang penyakit
ini kepada masyarakat jangan sampai kita punya pemuda pemuda ini semakin hari
semakin tidak berdaya dan tidak bisa kita andalkan jadi menyelamatkan pemuda
pemudi dari AIDS adalah tugas kita
semua.
Dan diharapkan kegiatan semacam
ini juga bisa di laksanakan di distrik-distrik, untuk itu marilah kita semua
bisa bekerja dengan hati karena apa yang kita lakukan seperti sekarang ini
pekerjaan yang sangat mulia di mata masyarakat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar