Halaman

  • Mensos Bersama Rombongan Baru Tiba Di Kampung Basman.
  • Praktek Lapangan.
  • Tebu Rawa Yang Sering Menutup Jalaur Trasportasi Menuju Distrik Senggo.
  • Mensos Melihat Secara Langsung Rumah Pohon.

Rabu, 29 Oktober 2014

Acara kepanitraan Klinik (Capping Day) Mahasiswa Diploma Tiga Keperawatan Kelas Jauh Pemda Kabupaten Mappi Kerjasama Universitas Cendrawasih Jayapura



Mappi – untuk mencapai tujuan pembangunan dibidang kesehatan, yaitu terwujudnya masyarakat yang mandiri, diperlukan sumberdaya manusia  yang handal, berkwalitas dan mempunyai kopetensi sesuai bidang tugas masing masing. Hal tersebut disampaikan dekan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Cendrawasih Jayapura M. Ferry Kareth, SH,M.Hum saat membuka acara kepanitraan Klinik (Capping Day) Mahasiswa Diploma Tiga Keperawatan Kelas Jauh Pemda Kabupaten Mappi kerjasama Universitas Cendrawasih Jayapura Jurusan Keperawatan.

Ferry melanjutkan dalam menyiapkan Sumberdaya manusia tersebut disamping peran pemerintah juga dibutuhkan peran swasta, sesuai dengan PP No 1999 menjadi anggota masyarakat yang mempunyai kemampuan akademik dan professional.


Apa itu capping day? Bagi orang awam pasti itu menjadi sebuah pertanyaan besar, akan tetapi bagi orang kesehatan itu hal yang lumrah. Cappingday adalah hari penyamatan cap sebagai symbol bahwa para mahasiswa mahasiswi Diploma III Keperawatan Pemda Kabupaten Mappi Telah Siap Mengapdikan Diri pada dunia kasehatan Dan merupakan awal bagi mereka untuk memperoleh pengalaman lapangan untuk ditugaskan dirumah sakit, puskesmas dan unit pelayanan kesehatan lainya.


Dekan berharap mahasisawa sebagai calon perawat dapat menjujung tinggi almamater serta mampu melaksanakan isi dari naskah janji mahasiawa tersebut.jadilah tenaga kesehatan yang ramah, menyenangkan dan bertanggungjawab.

Dalam acara tersebut Dekan secara resmi juga mengembalikan 38 mahasiaswa D.3 Keperawatan angkatan pertama Kelas Khusus Mappi yang telah menyeleseikan pendidikan formal Program  Studi Keperawatan Fakultas Kesehatan Masyarakat Uncen yang telah diwisuda pada tanggal 18 September 2014.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar